

LAPORAN
PERTANGGUNGJAWABAN
GABUNGAN TJITRA SANTRI
SARANG BANYUMAS INDONESIA
{GATSBI}
MASA KHIDMAH 1432 H/2010-2011 M
http://gatsbi.co.tv E-mail:contact@gatsbi.co.tv
SAMBUTAN PENASEHAT
a. Penasehat satu
b. Penasehat dua
c. Penasehat tiga
PENDAHULUAN
السلام عليكم ورحمة الله وبركاته
Kepada Yth:
1. Hadrotul muhtarom KH. Maimoen Zubair
2. Hadrotul muhtaromin masyayikh Sarang
3. Penasehat GATSBI
4. Pengurus Harian GATSBI
5. Rekan-Rekan ANGGOTA GATSBI yang berbahagia.
بسم الله الرحمن الرحيم . الحمد لله رب العالمين . والعاقبة للمتقين . ولا عدوان إلا على الظالمين . صلاة الله ذى الكرم ، على المختار بالقدم ، محمد سيد العالم ، نبينا مصطفى الأنام ، وعلى آله وصحبه الكرام . أما بعد
Majlis sidang yang di muliakan Allah SWT.
Dalam membuka kesempatan yang terindah ini, terlebih dahulu kami panjatkan puji syukur ke haribaan Allah Swt Sang Causa Prima. Karena hanya dengan rahmat, taufiq, hidayah serta inayah-Nya lah kita semua masih diberi kesempatan dalam bertafaqquh fiddin dan masih diberi kekuatan untuk melaksanakan amanat yang telah diberikan kita. Serta dalam majlis yang Insya Allah penuh barokah ini kita dapat bertemu dan bertatap muka.
Shalawat serta salam semoga tetap dicurahkan kepada junjungan kita Nabi Agung Muhammad SAW. Karena beliau lah satu-satunya Nabi yang kita nanti-nantikan syafa'atnya besok pada hari kiamat kelak. Dan semoga kita semua tergolong umat beliau yang mendapat syafa'at.
Majlis sidang yang berbahagia.!
GATSBI merupakan organisasi santri “ngapak” PP Sarang yang berasal dari eks Karisedenan Banyumas {Kabupaten Cilacap, Banyumas, Purbalingga, dan Banjarnegara}, yang bertujuan untuk memupuk rasa keakraban dan persaudaraan antar anggota dan alumni serta menjadi wadah yang mampu menampung aspirasi, kreatifitas dan pengembangan intelektual santri pada umumnya dan anggota serta alumni pada khususnya.
Majlis sidang yang berbahagia.!
Alhamdulillah pada malam hari ini bertepatan malam 01 Muharrom kita memperingati Hari Lahir GATSBI Yang ke XX sekaligus melaksanakan SAT {Sidang Akhir Tahun} yang seperti biasa di laksanakan pada Tri Wulan Ke III masa Khidmah tiap tahunnya. Semoga acara kita ini di berkahi oleh allah SWT dan dapat berjalan tanpa halangan suatu apapun.
Majlis sidang yang berbahagia.!
Selanjutnya, dipenghujung khidmah ini kami ibarat matahari yang akan terbenam dan ibarat malam yang akan berganti siang, namun alam tetaplah alam, keburukan tak akan selamanya, kebaikan pun akan mudah sirna, hanya dengan mempelajari dan keinginan untuk lebih baiklah yang dapat mempertahankan dan merubahnya. Atas izin dan Ridho Allah SWT dalam Irodah dan Qudroh-Nya setiap apapun bisa ada dan tiada, semoga ada maaf setelah kesalahan, perubahan yang lebih baik setelah kekurangan dan semoga generasi yang akan datang dapat lebih baik dan sempurna, atas kekurangan serta kegagalan kami dimasa khidmah tahun ini, prestasi bukan untuk dibanggakan namun dipertahankan dan kekurangan jangan sampai terulang namun untuk pelajaran dimasa yang akan datang.
Majlis sidang yang berbahagia.!
Selama satu tahun kami telah memompa dan mencurahkan segala kemampuan kami demi merealisasikan program-program GATSBI yang telah kita rencanakan dan melanjutkan program dari pengurus yang telah terdahulu. Namun sebagai manusia yang tak pernah luput dari kesalahan, kekhilafan dan kekurangan, kami tak menafikan bahwa kinerja kami masih jauh dari sempurna. Oleh karena itu, dengan segala kerendahan hati, kami atas nama Pengurus harian mohon maaf yang sebesar-besarnya.
Majlis sidang yang berbahagia.!
Sebagaimana diatur dalam AD/ART GATSBI tentang laporan pertanggungjawaban ( pasal 9 ayat 3 ) maka pada sidang ini kami sampaikan laporan pertanggungjawaban dari kinerja kami selama satu tahun, atas segala kendala dan permasalahan, yang kami harap akan mendapatkan solusi pada malam ini serta kritik, saran dan usulan semoga bermanfaat bagi GATSBI dimasa yang akan datang.
Dan untuk lebih jelasnya dalam laporan ini kami susun sebagai berikut:
I. Evaluasi aktifitas GATSBI
II. Sirkulasi keuangan
III. Kendala-kendala
IV. Usulan-usulan
V. Keorganisasian secara umum
VI. Penutup
Sebelum kami akhiri, perlunya kami sampaikan sekali lagi bahwa saran dan kritik yang bersifat membangun serta motivasi dan nasehat dari Para Penasehat GATSBI, Pengurus, serta Rekan-rekan anggota yang akan kami jadikan pegangan, pijakan dan acuan dalam kami melangkah ke depan agar dapat lebih maju dan berkualitas.
Demikian yang dapat kami sampaikan sebagai pendahuluan laporan pertanggungjawaban pengurus harian GATSBI Masa Khidmah : 1432 H. / 2010-11 M. atas perhatian dan partisipasi dari semua pihak kami haturkan banyak terima kasih dan kami juga mohon maaf apabila mulai awal sampai malam ini ada kekurangan maupun apa saja yang kurang berkenan dalam hati para Penasehat, Pengurus Harian, rekan-rekan anggota GATSBI dan majelis sidang.
والسلام عليكم ورحمة الله وبركاته
Sarang, 01 Muharrom 1433 H.
27 November 2011 M.
Pengurus harian GATSBI
Masa Khidmah : 1432 H. / 2011 M.
MASRUCHAN SYIHAB
KETUA
BAB I
EVALUASI AKTIVITAS GATSBI
- Kesekretariatan
Salam perjuangan untuk organisasi tercinta GATSBI.
Para hadirin yang dirahmati Allah SWT. Alhamdulillah kita masih di beri kesempatan oleh Allah SWT untuk ber tholabul ilmi di ma’had sarang tercinta ini. Pada kesempatan kali ini kami dari sekretaris akan menyampaikan kinerja kami selama satu tahun.
Kehidupan selalu menuntut kita untuk selalu belajar dan membaca keadaan, begitu juga dengan kinerja kami selama satu tahun tak lepas dari proses pembelajaran dalam berorganisasi, kendala serta masalah selalu muncul kepermukaan disaat kita hendak atau sedang bertugas, semua itu tak lepas bahwa kita sedang berjalan menuju perubahan yang semoga diridloi oleh Allah SWT amiin.
Pada kesempatan kali ini, izinkanlah kami menyampaikan kinerja kami selama satu tahun.
Diantara kinerja kami selama satu tahun adalah yang berhubungan dengan surat menyurat, selama satu tahun ini telah tercatat : 13 surat dengan perincian: 3 undangan yasinan, 4 undangan rapat intern, 1 sensus anggota baru, 1 surat tagihan, 1 penetapan tugas, 2 intruksi, 1 undangan Tri Wulan Akhir, selain itu kami telah menyelesaikan pembaharuan buku alumni yang kami rasa sangat berat, namun dengan izin Allah akhirnya telah kami selesaikan sebanyak empat kabupaten, kemudian pembuatan kartu syahriah, serta pembuatan blog meski belum maksimal namun telah dimanfaatkan terutama dalam ikut berperan aktif mengumumkan informasi perubahan acara HBH.
Adapun yang terakhir dari hasil sensus anggota GATSBI adalah sebagai berikut.
Pond
|
Komp
|
Jml
|
lama
|
Jml
|
Baru
|
MUS
|
10
|
lama
|
6
|
Baru
| |
Anwar
|
AF
|
13
|
lama
|
5
|
Baru
|
DH
|
2
|
lama
| |||
DS
|
4
|
lama
| |||
AS
|
9
|
lama
|
1
|
Baru
| |
MIS/AMN/NA
|
3
|
lama
| |||
JUMLAH
|
41
|
lama
|
12
|
Baru
|
b. Kebendaharaan
Para hadirin yang berbahagia..seiring berjalannya sang waktu, tak terasa khidmah kami telah di ujung periode masa khidmah 1432 H, berkat taufiq dan hidayah Allah SWT selama satu tahun ini kami telah berusaha sekuat tenaga demi terealisasinya program-program GATSBI khususnya di bidang keuangan ( kebendaharaan).
perlu kami sampaikan bahwa program kebendaharaan selama satu tahun ini kami telah berusaha untuk menarik para anggota khususnya syahriah, namun kinerja kami selama satu tahun tidaklah jauh berbeda dari tahun sebelumnya, dalam artian belum adanya perubahan yang signifikan, oleh karena itu kami selaku bendahara mohon maaf yang sebesar-besarnya, semua itu tak lepas dari kami adalah manusia yang masih butuh belajar akan keorganisasian dan kekurangan kami, serta kendala-kendala yang muncul di permukaan ketika kami menjalankan tugas.
Adapun sirkulasi keuangan sebagaimana di bahas nanti di BAB II tentang sirkulasi keuangan.
c. Seksi Pendidikan
Assalamu 'alaikum Wr.Wb
Solawat serta salam semoga tercurahkan ke hadirat Nabi kita Muhammad SAW.
Telah kita ketahui bahwasanya program tahunan pengurus GATSBI devisi pendidikan manaqib. Tahlilan. Dan bahtsul masail. Kami atas nama seksi pendidikan melaporkan bahwasanya dari ke tiga kegiatan tersebut diatas hanya satu kegiatan yang terealisasi yaitu Tahlilan. Kami atas nama seksi pendidikan minta maaf atas kinerja kami yang kurang maksimal.
Demikian laporan ini kami sampaikan atas perhatian dan maafnya kami sampaikan terima kasih.
Wassalamu Alaikum Wr.Wb.
d. Koordinator humas
Assalamu 'alaikum Wr.Wb
Roda waktu kian hari menuntut kita untuk selalu bertafakkur atas keadaan yang ada di sekeliling kita. Tak terasa masa jabatan kami menjadi seksi Humas telah di unjung senja. Dari kami mohon maaf apabila selama kami mengembang tugas kurang maksimal. Dan akhirnya semoga kita selalu di beri kekuatan dalam segala bentuk perjuangan kebaikan.
Wassalamu A’laikum Wr. Wb
e. Perlengkapan
Alhamdulillah selama satu tahun masa jabatan kami tidak mengalami kendala apapun dan semoga untuk kepengurusan berikutnya akan lebih lancar, maju, dan sukses. Amin
f. Keamanan
Para Hadirin yang berbahagia.
Partama-tama dan yang paling utama karena itu hal yang paling utama dan yang harus kita utamakan yaitu puji syukur ke hadirat Ilahi Robbi, yang mana pada hari ini kita masih di beri kesempatan untuk menghirup udara segar dan melihat indahnya dunia.
Kedua kalinya sholawat serta salam, semoga tetap tercurahkan kepada Nabi besar Muhammad SAW beserta keluarganya dan sahabatnya.
Ketiga kalinya kami dari keamanan hanya mau menyampaikan kegiatan selama satu tahun berjalan dengan aman terkendali tak ada kericuhan atau tawuran dan lain-lain.
Salam sejahtera.......Ora Ngapak,,, Ora Kepenak,,,,
g. Kebersihan dan konsumsi
Assalamu alaikum. Wr, Wb.
Segala puji bagi Allah SWT yang telah memberikan nikmat berupa iman islam serta hidayah dan inayahnya, sehingga kita dapat berjumpa dalam keadaan sehat wal afiat.
Solawat serta salam selalu kami haturkan pada baginda Rosululloh Muhammad SAW sang Revolusioner zaman, semoga kita menjadi umatnya yang selalu mengikuti jejaknya dan menjadi umat yang mendapatkan syafaat besok di hari akhir.
Dalam hal ini kami selaku seksi konsumsi dan kebersihan akan melaporkan hasil kerja selama satu tahun ini. Sebelumnya kami haturkan mohon maaf yang sebesar-besarnya hanya inilah yang dapat kami lakukan.
Selanjutnya akan kami laporkan hasil kinerja kami sebagai berikut:
· Alhamdulillah dalam satu tahun ini dari seksi konsumsi bisa menyiapkan atau menjamu dalam berbagai acara yang dilaksanakan oleh pengurus harian GATSBI
· Alhamdulillah dari seksi konsumsi untuk masalah dana tidak ada kendala.
Adapun untuk kinerja di bidang kebersihan kami pun tidak ada kendala, meski kadang permasalahan sapu atau alat pembersih lain kami hanya meminjam.
Wassalamu A’laikum Wr. Wb
h. PHBH
Assalamu 'alaikum Wr.Wb
Segala puji bagi Allah SWT yang telah memberikan nikmat yang tek terhitung jumlahnya.
Solawat serta salam semoga selalu tercurahkan kepada baginda nabi Agung Muhammad SAW yang menunjukkan jalan kebenaran.
Alhamdulillah HBH yang bertempat di Masjid Al-Huda atau PP. Al-Fattah Desa: Cilongok Kec: Cilongok Kab: Banyumas telah terlaksana dengan baik meskipun belum bisa dikatakan sempurna, mengingat sebagai pengisi Tausyiyah mestinya beliau KH. Maimoen Zubair namun dikarenakan beliau persiapan berangkat ke Maroko sehingga pada acara HBH sebagai pengisi Tausyiyah di Badali Oleh beliau KH. Abdul Ghofur MZ. Dalam hal ini kami sungguh berbahagia karena telah ke-Rawuhan oleh bagian dari Masyayikh Sarang.
Antusias para hadirin serta masyarakat sekitar sangat tinggi, sehingga acara pun terlaksana dengan lancar serta mampu memadati tempat yang kami sediakan bekerja sama dengan pihak tuan rumah (shohibul bait), cuaca pada saat juga sangat bersahabat.
Kemudian kami selaku panitia HBH mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua rekan-rekan atas semua kerja samanya, serta mohon maaf atas segala kesalahan kami, semoga tahun besok bisa lebih baik.. Amiin
Wassalamu A’laikum Wr. Wb
BAB II
SIRKULASI KEUANGAN GATSBI SELAMA SATU TAHUN
SIRKULASI KEUANGAN BENDAHARA UMUM
MASA KHIDMAH 2010-2011 M
NO
|
TANGGAL
|
MASUK
|
KELUAR
|
SALDO
|
KETERANGAN
|
1
|
07 DES2010
|
1,236,000
|
SALDO TAHUN LALU
| ||
2
|
10 DES2010
|
1,130,000
|
106,000
|
TABUNG DI ATM
| |
3
|
11 DES2010
|
12,700
|
93,300
|
Prin/PC +BUKU BESAR
| |
4
|
15 DES2010
|
20,000
|
73,00
|
AKOMODASI INTERN
| |
5
|
18 DES2010
|
20,000
|
53,000
|
BELI BUKU @4, + BULPOIN SEKRETARIS
| |
6
|
20 DES2010
|
22,400
|
31,900
|
PRINT/PC SK+AD ART, ISI KLIK
| |
7
|
12 JAN2011
|
130,000
|
161,900
|
AMBIL DI ATM
| |
8
|
13 JAN2011
|
102,500
|
59,400
|
SUBSIDI MASAKAN + IN YASINAN RUTIN
| |
9
|
20 JAN 011
|
7000
|
52,400
|
PC PEMBUATAN KARTU SYAHRIYAH
| |
10
|
17 MAR2011
|
45,000
|
97,400
|
DARI BENDAHARA AF
| |
11
|
01 APR2011
|
17,000
|
80,400
|
PRINT/PC UND + AKOMODASI INTERN
| |
12
|
07 APR2011
|
25,000
|
55,400
|
IN TAHLILAN RUTIN
| |
13
|
07 APR2011
|
55,000
|
400
|
SUBSIDI MASAKAN
| |
14
|
18 JUN2011
|
500,000
|
500,400
|
AMBIL DI ATM
| |
15
|
27 JUN2011
|
99,800
|
400,600
|
PC Undangan HBH
| |
16
|
01 JUL 2011
|
1,000
|
399,600
|
PC Und INTERN
| |
17
|
02 JUL 2011
|
50,000
|
449,600
|
AMBIL DI ATM
| |
18
|
03 JUL 2011
|
422,000
|
27,600
|
CETAK AMPLOP+STIKER HOLOGRAM 280
| |
19
|
05 JUL 2011
|
10,000
|
17,600
|
SIDANG INTERN PEMANTAPAN HBH
| |
20
|
29 SEP 2011
|
100,000
|
117,600
|
Dari sarutangan sdr { ULUL }
| |
21
|
16 OKT2011
|
7000
|
110,600
|
Print PC,sensus,intruksi
| |
22
|
20 okt 2011
|
92,000
|
18,600
|
FD 4GB, tinta stempel,bak stempel, staples
| |
23
|
23 Okt2011
|
50,000
|
68,600
|
Dari bendahara AF
|
SIRKULASI KEUANGAN DI ATM
NO
|
TANGGAL
|
MASUK
|
KELUAR
|
SALDO
|
KETERANGAN
|
1
|
10 DES
2010
|
1,130,000
|
1,130,000
|
ATM dari saldo tahun lalu
| |
2
|
12 JAN
2011
|
130,000
|
1,000,000
|
MASUK BENDAHARA UMUM
| |
3
|
18 JUN
2011
|
500,000
|
500,000
|
MASUK BENDAHARA UMUM
| |
4
|
02 JUL
2011
|
50,000
|
450,000
|
MASUK BENDAHARA UMUM
|
KEUANGAN PANITIA HALAL BI HALAL
DI CILONGOK BANYUMAS
PADA TANGGAL 8 SEPTEMBER 2011 M/ 09 SYAWAL 1432 H
NO
|
TANGGAL
|
MASUK
|
KELUAR
|
SALDO
|
KETERANGAN
|
1
|
08 SEP 2011
|
500,000
|
500,000
|
DARI SANTRI AKTIF
| |
2
|
08 SEP 2011
|
2,475,000
|
2,975,000
|
DARI ALUMNI
| |
3
|
08 SEP 2011
|
1,700,000
|
1,275,000
|
UNTUK TUAN RUMAH
| |
4
|
08 SEP 2011
|
80,000
|
1,195,000
|
BELI KENANG-KENANGAN
| |
Meliputi : jam dinding 40,000
| |||||
2 Poster mbah maimoen 1@20,000=40,000
| |||||
5
|
08 SEP 2011
|
235,000
|
1,430,000
|
Syahriyah yang masuk pada acara HBH
| |
KESIMPULAN
NO
|
TANGGAL
|
MASUK
|
KELUAR
|
SALDO
|
KETERANGAN
|
1
|
68,600
|
68,600
|
BENDAHARA UMUM
| ||
2
|
450,000
|
518,600
|
YANG DI ATM
| ||
3
|
1,430,000
|
1,948,600
|
KEUANGAN PANITIA HBH
|
NB: Saldo akhir belum termasuk pengeluaran untuk acara pada saat ini, meliputi makan-makan, IN, PC LPJ, dll
BAB III
PERMASALAHAN/KENDALA
a. Sulitnya penarikan Syahriah. {bendahara}
b. Kurangnya konfirmasi dari pihak lain yang berhubungan dengan kebendaharaan. {bendahara}.
c. Kami dari pihak keamanan Alhamdulillah tidak menemukan kendala, Cuma dari keamanan kadang bingung dengan masalah kerja yang harus kami perbuat.{keamanan}
d. Dana tidak di serahkan langsung pada seksi konsumsi, sehingga kami kurang bisa berkutik untuk merealisasikan yang berhubungan dengan keuangan sebelum kucuran dana turun. {kebersihan & konsumsi}
e. Kurangnya kekompakan anggota GATSBI sehingga kami sulit untuk mengusahakan hadirnya seluruh anggota dalam program kami. (pendidikan)
f. Waktu pelaksanaan kegiatan yang kami selenggarakan bertepatan dengan hari libur sehingga kebanyakan anggota bermain sepak bola.(pendidikan)
BAB IV
USULAN-USULAN
a. Kami dari kebendaharaan memohon kepada kepengurusan yang akan datang untuk lebih tertata rapih. {bendahara}.
b. Kami dari keamanan Cuma mau usul untuk tahun kedepan kinerja di perjelas, dan untuk semua saja kami meminta untuk menguatkan tali persaudaraan suku ngapak, yang terutama adalah supaya bisa mengenal satu sama lain, jadi ketika kegiatan atau acara, kita bisa terlihat kompak karena melihat tahun-tahun yang sebelumnya ketika kegiatan terlihat pada cangkruk dewek-dewek, cukup sekian dari kami.{keamanan}.
c. Kami mohon kepada ketua GATSBI yang akan datang bisa lebih baik dari tahun ini.{kebersihan & konsumsi}
d. Kami mohon kepada ketua GATSBI bisa mengatur yang lebih baik, terutama dalam pembagian tugas dan dana.{kebersihan & konsumsi}
e. Untuk tahun depan dana atau penunjang terlaksananya kegiatan secara maksimal bisa terbagi dengan jelas, sehingga dari setiap seksi bisa melaksanakan tanggung jawab secara penuh. {kebersihan & konsumsi}
f. Khusus konsumsi, dana di berikan kepada konsumsi untuk mengaturnya. {kebersihan & konsumsi}
g. Sebaiknya kegiatan manaqib atau tahlilan dilakukan dimalam hari (malam jum'at). (pendidikan)
h. Anggota GATSBI kompake nek madangan tok, beh tekane telat…jel kepriwe ??,,apa pancen wis warisan dari nenek moyang ??...ben tambah kompak, setiap ana acara ana madang ya..??.(perlengkapan)
i. Untuk musyawaroh, panitia HBH, panitia Lokal, sebaiknya harus di libatkan agar tidak terjadi mis Information.(PHBH)
BAB V
KEORGANISASIAN SECARA UMUM
Keutuhan, perkembangan, kemajuan, kekompakan serta keberhasilan dalam merealisasikan program-program yang telah di rencanakan dalam suatu organisasi bukanlah tanggung jawab individual atau pribadi ketua atau masing-masing pengurus, melainkan tanggung jawab kolektif yang kesemuanya membutuhkan peran aktif dari seluruh pengurus maupun anggota untuk bisa saling membantu dan saling melengkapi {take and give}. Tanpa adanya dukungan rekan-rekan baik pengurus maupun anggota, kiranya akan sulit mewujudkan apa yang telah di cita-citakan oleh para pendiri dan pendahulu kita di tubuh organisasi GATSBI tercinta ini.
Sebuah organisasi yang sukses tidak dilihat dari pencapaiannya semata, akan tetapi juga diukur dari generasi yang dilahirkannya. Pembinaan yang baik terhadap junior semoga lebih diperhatikan pada kepengurusan yang akan datang. Karena sebuah perjuangan pendahulu kita akan sia-sia jika kita serahkan tanggungannya yang berat ini kepada orang yang tidak tahu-menahu tentang ini.
Tidaklah semudah membalikkan tangan untuk merealisasikan semua program yang telah di rencanakan, namun di usia GATSBI yang ke XX, ibarat anak, di usia yang ke 20 adalah peralihan dari masa remaja yang sedang mencari jati diri beranjak ke sifat, karakter serta pola pikir yang lebih dewasa. harapan kami, semoga di era kepengurusan yang selanjutnya mampu lebih baik dan lebih dewasa dalam melangkah serta kesuksesan dalam merealisasikan program selalu tercapai. Teruslah bermetamorfosis dari kepompong yang bimbang menjadi kupu-kupu yang tangguh nan indah..!!!.
PENUTUP
Demikianlah beberapa point laporan pertanggung jawaban kinerja GATSBI selama masa khidmah 1432 H/2011 M yang dapat kami sampaikan dalam majlis ini. Dan akhirnya dalam Sidang Akhir Tahun {SAT} kali ini, sudilah kiranya seluruh anggota GATSBI untuk bisa menerima laporan pertanggungjawaban kami, segala bentuk pengabdian kami, kekurangan kami, serta atas nama segenap pengurus harian GATSBI masa khidmah 1432 H/2011 M, kami memohon maaf atas semua kesalahan, kelalaian dan kekurangan dalam menjalani semua program kerja yang menjadi amanat kami. Semua itu tidak lepas dari betapa kami adalah manusia bodoh dan lemah yang memikul tanggung jawab yang begitu berat. Sekian dari kami, apabila dalam laporan yang kami buat serta dalam kinerja kami ada yang kurang berkenan di hati hadirin, kami mohon maaf yang sebesar-besarnya dan atas kehadiran kami haturkan terima kasih. Jazakumulloh Ahsanal Jazaa’.
Sarang, 27 November 2011 M
01 Muharrom 1432 H
PENGURUS HARIAN GATSBI
Masa Khidmah : 1432 H. / 2011 M.
PON – PES KARANGMANGU SARANG REMBANG
Ketua GATSBI
|
Sekretaris
|
MASRUCHAN SYIHAB
|
NAJIB NGABDULLOH
|
Lampiran:
DATA INVENTARIS GATSBI
NO
|
NAMA BARANG
|
JUMLAH
|
KETERANGAN
|
1
|
STEMPEL
|
7
|
baik
|
2
|
ARSIP-ARSIP
|
(?)
|
Perlu dirapihkan lagi
|
3
|
STAPLES
|
2
|
1 baik, 1 Masih baru
|
4
|
BUKU BESAR
|
3
|
1 baru, 2 terpakai
|
5
|
GABUS TINTA STEMPEL
|
2 buah
|
1 baru/1 lama
|
6
|
BUKU DATA ALUMNI
|
4
|
Baru diperbaharui
|
7
|
PENYIMPAN DATA
|
1 @ 4 GB
|
Baik/Masih baru
|
8
|
Kitab Manaqib
|
4
|
baik
|
9
|
Buku induk jilidan
|
1
|
baik
|
10
|
Buku kecil
|
5
|
Baik. terpakai
|
11
| |||
12
|
0 comments:
Post a Comment